Sembilan insiden fatal yang terjadi saat musim haji
Musibah ambruknya katrol di Masjidil Haram, Mekah pada hari Jumat (11/9) yang menyebabkan sedikitnya 19 orang jamaah meninggal dunia ternyata bukan yang pertama kalinya terjadi. Selama 28 tahun terakhir, tercatat ada sembilan kali insiden fatal yang mengakibatkan jemaah haji menjadi korbannya. Berikut sembilan insiden fatal yang terjadi saat musim haji.
Tahun 1987, terjadi bentrokan antara calon haji dari Iran dengan pihak aparat dari Arab Saudi. Akibat bentrokan tersebut sedikitnya 402 orang dinyatakan meninggal dunia. Berdasarkan catatan dari pemerintah Arab Saudi, korban bentrokan terdiri dari 275 orang jamaah yang berasal dari Iran, 85 warga dan aparat Saudi, sedangkan 42 lainnya adalah caon haji dari berbagai kewarganegaraan. Adapun lebih dari 600 jamaah lainnya menderita luka-luka.
Tahun 1990, terjadi insiden paling fatal yaitu ketika rombongan jamaah dari berbagai negara berdesak-desakkan di terowongan menuju Mekah. Dalam peristiwa tersebut, tercatat 1426 orang jamaah meninggal dunia.
Tahun 1994, terjadi lagi insiden fatal dalam rangkaian lempar jumroh di Mina. Sedikitnya 270 orang calon haji meninggal dunia akibat terinjak-injak.
Tahun 1997, sebuah kebakaran besar terjadi di tenda-tenda penampungan di Mina. Akibat peristiwa tersebut, 340 orang jamaah calon haji meninggal dunia sedangkan lebih dari 1.500 orang cedera.
Tahun 1998, sedikitnya 180 orang calon haji terinjak-injak massa yang panik setelah melihat beberapa orang dari mereka jatuh dari jembatan layang saat pelaksanaan ritual jumrah di Mina.
Tahun 2001, terjadi lagi peristiwa 35 orang calon haji yang meninggal setelah terinjak-injak massa pada hari terakhir ibadah haji di Mina.
Tahun 2004, sedikitnya 244 orang meninggal dunia dan ratusan lainnya cedera pada hari terakhir pelaksanaan ibadah haji akibat terinjak-injak massa.
Tahun 2006, terjadi lagi peristiwa terinjak-injaknya ratusan calon haji pada saat ibadah melempar jumrah di Mina. Dalam peristiwa tersebut sedikitnya 360 orang calon haji meninggal dunia. Di tempat terpisah, sebuah gedung tingkat delapan yang difungsikan sebagai tempat penginapan terbakar di dekat komplek Masjidil Haram dan menyebabkan sedikitnya 73 orang calon haji meninggal dunia.
Tahun 2015, sedikitnya 107 orang calon haji meninggal dunia dan ratusan lainnya terluka setelah sebuah menara crane atau katrol ambruk dan menghantam atap Masjidil Haram.
Tak kurang dua juta jiwa jamaah mengikuti musim haji pada tahun ini |
Tahun 1987, terjadi bentrokan antara calon haji dari Iran dengan pihak aparat dari Arab Saudi. Akibat bentrokan tersebut sedikitnya 402 orang dinyatakan meninggal dunia. Berdasarkan catatan dari pemerintah Arab Saudi, korban bentrokan terdiri dari 275 orang jamaah yang berasal dari Iran, 85 warga dan aparat Saudi, sedangkan 42 lainnya adalah caon haji dari berbagai kewarganegaraan. Adapun lebih dari 600 jamaah lainnya menderita luka-luka.
Tahun 1990, terjadi insiden paling fatal yaitu ketika rombongan jamaah dari berbagai negara berdesak-desakkan di terowongan menuju Mekah. Dalam peristiwa tersebut, tercatat 1426 orang jamaah meninggal dunia.
Tahun 1994, terjadi lagi insiden fatal dalam rangkaian lempar jumroh di Mina. Sedikitnya 270 orang calon haji meninggal dunia akibat terinjak-injak.
Tahun 1997, sebuah kebakaran besar terjadi di tenda-tenda penampungan di Mina. Akibat peristiwa tersebut, 340 orang jamaah calon haji meninggal dunia sedangkan lebih dari 1.500 orang cedera.
Tahun 1998, sedikitnya 180 orang calon haji terinjak-injak massa yang panik setelah melihat beberapa orang dari mereka jatuh dari jembatan layang saat pelaksanaan ritual jumrah di Mina.
Tahun 2001, terjadi lagi peristiwa 35 orang calon haji yang meninggal setelah terinjak-injak massa pada hari terakhir ibadah haji di Mina.
Tahun 2004, sedikitnya 244 orang meninggal dunia dan ratusan lainnya cedera pada hari terakhir pelaksanaan ibadah haji akibat terinjak-injak massa.
Tahun 2006, terjadi lagi peristiwa terinjak-injaknya ratusan calon haji pada saat ibadah melempar jumrah di Mina. Dalam peristiwa tersebut sedikitnya 360 orang calon haji meninggal dunia. Di tempat terpisah, sebuah gedung tingkat delapan yang difungsikan sebagai tempat penginapan terbakar di dekat komplek Masjidil Haram dan menyebabkan sedikitnya 73 orang calon haji meninggal dunia.
Tahun 2015, sedikitnya 107 orang calon haji meninggal dunia dan ratusan lainnya terluka setelah sebuah menara crane atau katrol ambruk dan menghantam atap Masjidil Haram.