Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Terinspirasi Angry Birds, sekelompok bocah siksa burung-burung dengan petasan

Ulah bocah-bocah di Tiongkok ini memang keterlaluan, hanya lantaran terinspirasi oleh permainan Angry Birds, mereka menjadikan burung-burung liar sebagai mainan.

Sekelompok bocah di Tiongkok mengikat burung gereja pada sebuah petasan kembang api , kemudian meluncurkannya sampai meledak di udara.

Bocah-bocah itu sebelumnya menangkap beberapa burung dengan menggunakan ketapel, lalu mengikat burung yang didapatnya itu dengan menggunakan tali pada sebuah petasan roket.


Angry Birds

Berita yang dengan cepat menyebar di sosial media itu membuat banyak Netizen berharap agar pemerintah setempat segera mengambil tindakan dan menghentikan hobi baru anak-anak itu.

Permainan sadis tersebut diungkapkan oleh Huang Chu, 45 tahun, saat ia melihat sekelompok bocah kecil bermain di taman sambil menembakkan burung gereja yang diikat pada kembang api.

Di lokasi tersebut, Chu melihat bahwa banyak sekali serpihan kertas-kertas bekas ledakan kembang api dan tubuh beberapa ekor burung dan unggas lain yang tergeletak penuh darah dan sebagian malah dalam kondisi tubuh terkoyak-koyak.

Ketika Chu menanyakan pada salah satu anak yang lebih tua, ia berkata bahwa mereka sedang berpura-pura bermain permainan Angry Birds.

"Saya tidak melaporkan hal itu ke polisi. Namun saya posting foto itu secara online karena orang harus menyadari apa yang terjadi dan mungkin itu akan dilihat (penggiat) hak-hak hewan di Tiongkok," ujar Chu seperti dilansir Daily Mail.

Gambar tersebut diambil Chu di sebuah taman yang berada di utara-barat Provinsi Shaanxi, Tiongkok.