Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Smartphone harga 1 jutaan yang diklaim lebih unggul dari iPhone 6s

Beragam merek ponsel dan smartphone yang menggunakan sistim operasi Android bisa dengan mudah ditemukan di pasaran.Harga yang ditawarkan pun cukup bervariasi mulai dari smartphone harga 1 jutaan hingga lebih dari 5 juta rupiah tergantung fitur dan keunggulannya masing-masing. 

Tapi jika ada smartphone harga 1 jutaan yang diklaim lebih unggu dari Iphone 6s, maka smartphone tersebut bernama Rome buatan UMi. 


Seperti dilansir dari Techno Focus, smartphone tersebut dibanderol dengan harga USD 90 atau sekitar Rp 1.2 jutaan. 


Smartphone 1 jutaan

Smartphone Rome dipersenjatai dengan RAM dan Baterai yang diklaim lebih unggul dari iPhone 6s. Ponsel buatan UMi ini mempunyai memory RAM sebesar 3 GB dan berkekuatan baterai dengan daya sebesar 2500 mAh. Jika dibandingkan, iPhone 6s hanya memiliki memory RAM sebesar 2 GB dan kekuatan baterai 1.715 mAh. 


Dapur pacu dipersenjatai dengan chipset Mediatek MT6753 octa-core, GPU ARM Mali 720 dan media penyimpanan internal sebesar 16 GB. Belum diketahui apakah smartphone ini dilengkapi dengan kartu memori tambahan atau tidak. 


Selain keunggulan dari dapur sistemnya tersebut, smartphone Rome menawarkan layar dengan lebar 5,5 inchi yang memiliki resolusi 720x1280 pixel. 
Menurut rencana, smartphone ini akan mulai dipasarkan pada Desember 2015. (*)