Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Wow, semua orang di perumahan ini memiliki pesawat terbang pribadi

Spruce Creek terletak di timur laut Florida, berjarak hanya beberapa mil dari pantai Daytona. Daerah ini merupakan satu-satunya komplek perumahan yang paling unik di dunia. Bagaimana tidak, semua orang yang bermukim di sini, hampir semuanya memiliki pesawat terbang pribadi lengkap dengan hangarnya!. 



Kawasan pemukiman Spruce Creek dihuni sekitar 5000 penduduk dengan 1300 rumah tinggal dan 700 hangar. Daerah ini dikenal juga dengan sebutan perumahan airpark atau lingkungan penerbang (Fly-in Community). Kebanyakan para penduduk di sini memilih untuk menggunakan hangar pribadi untuk menyimpan pesawat mereka daripada membangun garasi untuk mobil-mobil mereka.



Sebuah landasan pacu sepanjang 1.200 meter tersedia dengan lapangan udara pribadi lengkap dengan GPS milik penduduk setempat. Untuk sarana hiburan, tersedia juga lapangan golf 18-hole (lubang), beberapa komunitas penerbangan, penyewaan pesawat dan pelatihan penerbangan. Untuk keamanan, kawasan ini didukung oleh patroli kemanan 24 jam. Bagi orang-orang yang menyukai dunia penerbangan, maka Spruce Creek adalah surga bagi mereka.



Bahkan John Travolta yang seorang aktor senior yang telah mendapatkan lisensi pilot, pernah tinggal di kawasan pemukiman tersebut selama bertahun-tahun, namun ia kemudian di usir dari perumahan tersebut oleh warga yang merasa terganggu dengan suara bising mesin dari pesawat Boeing 707 miliknya.

Rumah John Travolta dengan pesawat Boeing yang terparkir
John Travolta memang hobi mengkoleksi pesawat terbang, termasuk juga sebuah pesawat Boeing 707 pribadi yang sebelumnya pernah dimiliki oleh penyanyi legendaris Frank Sinatra. Selain terganggu oleh suara bising mesinnya, badan pesawat berbobot 114 ton itu pun terlalu besar untuk landasan pacu di Spruce Creek. Selain itu juga, sebelumnya John Travolta ini pernah digugat oleh warga yang kemudian mencegah pesawat jet Gulfstream II miliknya mendarat di landasan mereka. 

Pesawat-pesawat pribadi yang dimiliki warga setempat ini cukup bervariasi, mulai dari pesawat Cessna and Pipers, Mustang P-51, Albatros L-39, Eclipse 500, hingga jet tempur Rusia MiG-15. Selain dari pesawat-pesawat pribadi yang lalu lalang di jalan-jalan raya di kawasan pemukiman tersebut, banyak juga mobil-mobil mewah yang berkeliaran mulai dari Lamborghini, Corvette, Porsche GT2, hingga berbagai model sepeda motor.



Kalau ditanya apa profesi dari para penduduk yang bermukim di kawasan tersebut, jawabannya adalah bervariasi karena selain banyak yang berprofesi sebagai pilot, banyak juga dari penduduk di sini yang memiliki profesi lain seperti pengacara, dokter, hingga spekulan tanah. Akan tetapi mereka semua sama-sama memiliki hobi yang sama yaitu dunia penerbangan.