Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Wuih, ada rumah transparan di Jepang

Hal pertama yang dipertimbangkan saat mendesain atau membangun sebuah rumah tinggal adalah privasi. Tidak sedikit pula orang yang membangun pagar yang cukup tinggi agar orang tidak bisa melihat kedalam rumahnya. Namun, berbeda dengan arsitek Jepang yang bernama Sou Fujimoto ini. Dia justru lebih memilih bentuk desain yang 'lebih terbuka' dalam artian sebenarnya.


Arsitek asal Jepang ini bahkan telah membangung sebuah rumah transparan yang berlokasi di Tokyo, Jepang. Rumah tersebut sengaja ia desain khusus untuk pasangan pengantin baru. Rumah yang diberi nama 'House of NA' sengaja didesain dengan bentuk yang bertingkat-tingkay yang mengadaptasi konsep rumah pohon.


"Struktur baja berwarna putih sebetulnya tidak ada kemiripannya dengan pohon. Namun, kehidupan orang-orang di dalamnya, termasuk momen-momen yang dihabiskan di rumah ini adalah sebuah adaptasi dari konsep rumah pohon oleh para nenek moyang," kata Sou Fujimoto. Rumah hasil karyanya ini memang sengaja dibuat sedemikian rupa agar cahaya matahari mudah masuk serta menjaga sirkulasi udara.





Rumah dengan luas keseluruhan mencapai 85 meter persegi ini memang memiliki seperti yang tidak memiliki dinding selain rangka-rangka rumahnya saja yang terlihat dari luar. Itu artinya apa pun yang dilakukan oleh pemilik rumah tersebut pasti akan bisa dilihat dengan jelas oleh orang diluar sana, kecuali untuk bagian-bagian rumah yang menuntut privasi pemiliknya , ada gorden yang sengaja dipasang untuk menutupinya. 

Unik juga ya..